January 4, 2024
Penyanyi Religi Tampan

Penyanyi Religi Tampan

Di bulan yang penuh berkah ini, rasanya banyak kebiasaan-kebiasaan yang ternyata kita tinggalkan. Salah satunya adalah kebiasaan untuk mendengarkan lagu-lagu yang bersemangat, yang dapat membuat kita terbawa untuk joget. Di bulan Ramadan ini, kita akan tergerak mendengarkan lagu-lagu yang mampu bikin hati adem.

Nah, nama-nama di bawah ini adalah penyanyi religi yang tersebar di seluruh dunia. Nggak cuma lagunya yang bikin adem, wajah tampannya juga bisa bikin kita kesengsem. Yuk, intip siapa saja penyanyi religi yang ganteng abis ini.

1. Maher Zain

Maher Zain adalah anak yang lahir di tengah keluarga Lebanon. Pada saat usianya masih 8 tahun, seluruh keluarganya bermigrasi ke Swedia. Sebelum menjadi penyanyi religi seperti sekarang ini, Maher Zain merupakan produser rekaman artis-artir RnB di Amerika Serikat. Kembalinya Maher Zain ke Swedia, ternyata menguatkan kembali keyakinan Islamnya. Dari sini lah ia memulai menulis dan menyanyikan lagu religi yang berisi puji-pujian pada Allah SWT. Album pertamanya, Thank You, Allah, langsung meledak di pasaran.

2. Sami Yusuf


Sami Yusuf adalah penulis lagu, dan penyanyi yang berdarah Inggris – Iran. Ia mulai mencintai musik saat usianya masih tiga tahun. Sami mengaku bahwa ia baru mulai mendalami keyakinannya, Islam saat ia berusia 16 tahun. Dan di usianya yang menginjak 23 tahun, Sami sudah menelurkan album pertamanya yang bertajuk  Al-Mu’allim. Album ini langsung terjual sebanyak 7 juta. Sami Yusuf disebut-sebut sebagai “Bintang Rock Islam Terbesar” versi majalah Time.

3. Farhad Akbar


Farhad Akbar disebut-sebut sebagai penyanyi islam pertama di Afganistan. Farhadd adalah penyany dan penulis muda berbakat yang aktif di kegiatan nasyid. Tahu nasyid, kan? Nasyid adalah salah satu jenis seni suara dalam islam. Biasanya liriknya mengandung kata pujian pada Allah, nasehat, atau kisah para nabi. Salah satu lagu dari Farhadd Akbar adalah Ayeye Rahmat.

4. Hamza Robertson


Hamza Robertson lahir dengan nama Tom Robertson. Tom dilahirkan dan dibesarkan oleh keluarga nasrani. Pada tahun 2003, di usianya yang menginjak 21 tahun, ia memutuskan untuk menjadi mualaf. Tom kemudian mendapat nama Hamza sebagai nama muslimnya. Musik-musik yang ia ciptakan sebenarnya sudah akrab sebelum ia memutuskan untuk berpindah keyakinan. Salah satu lagu dari Hamzah Robertson ini berjudul O Allah, rilis dalam album pertamanya, Something About Life di tahun 2007.

5. Harris J.


Harris J. disebut-sebut sebagai Justin Bieber muslim. Hal ini dikarenakan, Harris mempunyai wajah, gaya berpakaian, bahkan suara yang mirip banget dengan mantan kekasih Selena Gomez tersebut. Bedanya, Justin Bieber yang ini memilih menyanyikan lagu islami daripada lagu cinta-cintaan. Single Salam Alaikum, menjadi debut dari Harris J. Dan lagu ini langsung membuat Harris menjadi salah satu idola dunia.

Well, itu tadi sederetan penyanyi islami yang ganteng. Selain wajahnya bikin kesengsem, suara dan lagu-lagunya jelas bikin hati adem. Coba deh putar lagu-lagu mereka saat menanti buka puasa. Bagaimana, apakah ada idola kamu di atas?..

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *