
d'academy 3
Berita Selebritis – Kurang selangkah lagi gelaran D’Academy 3 akan akan sampai ke babak puncak. Di mana akan diketahui hasil dari kompetisi panjang yang memakan waktu berbulan-bulan tersebut. Akan ada satu nama yang akan bernasib sama seperti Lesti dan Evi yaitu membawa pulang hadiah sekaligus memperoleh predikat sebagai sang juara.
Namun sebelum sampai ke sana, D’Academy 3 masih harus menggelar babak 3 besar. Tentu saja suasana persaingan jadi makin panas dan sengit. Di babak 4 besar sebelumnya, Rani dari Kutai Kertanegara harus merelakan 3 pesaingnya yang lain untuk lanjut ke babak 3 besar. Sedangkan dirinya harus menelan kekecewaan karena tersenggol dari D’Academy 3. Berikut ini adalah ketiga peserta tersebut.
1. Ical Majene
Dengan bakat dan kemampuannya yang memang memukau, tak heran jika Ical bisa meraih kesuksesan hingga sekarang bisa sampai ke babak 3 besar. Sebelumnya ia sempat tersenggol di babak 6 besar. Namun ia berhasil memenangkan babak wildcard.

Babak tersebut diadakan bagi peserta babak 10 besar hingga 6 besar untuk memperebutkan posisi di babak 5 besar bersama dengan Irsya, Duo Alfin, Weni dan Rani. Kesempatan tersebut tak disia-siakan, termasuk oleh Ical. Dan benar saja, ia bukan hanya berhasil di babak 5 besar, babak 4 besar pun ia babat dengan sukses.
2. Irsya Bandung
Irsya adalah pemuda tampan asal Bandung yang bertekad menjadi pemenang. Usahanya selama ini mendapat banyak pujian dari juri. Terbukti dengan belajar dari kritikan dan masukan, Irsya berhasil menunjukkan peningkatan ketika tampil.
3. Weni Pontianak
Weni berhasil mengalahkan rani di babak 4 besar. Dengan begitu, ia menjadi satu-satunya peserta perempuan yang memperebutkan juara pertama melawan Irsya dan Ical. Weni memiliki suara yang khas dan power yang mumpuni. Ia juga banyak mendapat pujian dari juri terkait penampilannya yang terus meningkat jadi lebih baik lagi.
Itulah peserta yang akan berlaga di babak 3 besar. Kira-kira siapa ya akan tersenggol berikutnya dan mendapat posisi sebagai juara ketiga? Kita tunggu saja penampilan para peserta di babak 3 besar D’Academy 3 Ahmad Sahroni