
Yoda Idol menikah
Nama Yoda dikenal sejak tahun 2012 lalu. Yoda masuk dalam finalis 10 besar pada ajang pencarian bakat yang digelar oleh stasiun televisi swasta. Meski tak menjadi jawaranya, Yoda masih melambung berkat suara rock dan penampilannya yang khas dengan rambut gondrong.
Sayangnya, namanya hanya sebentar melambung. Setelahnya, gema mengenai Yoda tak pernah didengar lagi. Diakui Yoda, dirinya mengisi waktu dengan membuka usaha dibidang clothing bersama dengan teman-temannya yang diberi nama Began. Lama tak terdengar kabarnya, tiba-tiba rocker yang satu ini menyebarkan kabar bahagia, yaitu pernikahannya dengan sang kekasih. Yuk intip keunikan pernikahan rocker yang satu ini.
1. Ini wajah lega Yoda Idol saat selesai mengucapkan ijab qobul. Natasya Soraya SAH jadi nyonya Prattyoda Bhayangkara.

2. Saat acara pernikahan yang digelar dengan adat jawa, Yoda menolak untuk mengenakan blangkon, lho.

3. Cantiknya Natasya Soraya, nyonya Prattyoda ini. Meski mengusung adat jawa, masih ada sentuhan modern di acara pernikahan Yoda dan Natasya.

4. Ini dia wajah bahagia dari Prattyoda yang akhirnya berhasil menjadikan sang kekasih untuk menjadi teman hidupnya.

5. Sesuai dengan impiannya, Yoda dan Natasya menggelar resepsi di hutan pinus, Lembang, Bandung. Seru, ya.

6. Yoda mengaku tak menggandengn Wedding Organizer. “Semua yang ngatur temen-temen gua. Enggak pakai WO,” jelas Yoda.

7. Untuk preweddingnya, Yoda dan Natasya pun memilih konsep outdoor dengan pepohonan sebagai latarnya.

8. Selain outdoor, ada juga sesi indoor dan Yoda memilih warna hitam sebagai temanya.

9. Meski bertampang rocker abis, ternyata Yoda bisa luluh dan takluk pada satu wanita juga, ya.

10. Jadi kangen melihat Yoda naik ke panggung seperti masa-masa Indonesian Idol tahun 2012 lalu. Iya kan?

Nah, sudah lihat kan, satu lagi rocker kita yang melepas masa lajang. Hmm cantik banget ya nyonya Prattyoda? Sekali lagi, selamat Yoda dan Natasya!..