Kabar bahagia kini datang dari aktor senior Deddy Mizwar. Sutradara yang saat ini tengah menjabat sebagai Wakil Gubernur Jawa Barat tersebut kini tengah mempersiapkan pernikahan anak laki-lakinya, Lettu (Inf) Zulfikar Rakita Dewa dengan Nefita Nurrahmi Efendy . Bahkan, acara pengajian telah digelar Kamis, 19 November kemarin.
Baca Juga: Tak hanya Saat Bernyanyi, 4 Pedangdut Ini Merdu Saat Baca Al-Quran
Menurut kabar yang beredar, acara pernikahan akan digelar pada 21 November 2015 di kediaman orang tua Nefita yang kemudian dilanjut dengan resepsi The Trans Luxury Hotel semiggu kemudian. Penasaran kan, seperti apa sosok calon menantu aktor kondang ini? Kenalan lebih dekat yuk!
Calon Menantu yang Ideal
Nama Nefita Nurrahmi Efendy muncul setelah marak pemberitaan dugaan pelecehan yang dilakukan Zulfikar pada janda 40 tahun. Menurut pihak Deddy, Nefita adalah wanita calon istri anaknya yang telah dipacari Zulfikar sejak tahun 2010 silam. Hal ini diungkapkan langsung oleh Deddy Mizwar melalui perwakilan keluarganya, Mukhlis.
Gadis kelahiran Cirebon 7 Maret 1989 tersebut kerap disebut sebagai calon istri yang ideal. Selain parasnya yang cantik, Nefita dikenal akan kesabarannya saat hubungannya dengan Zulfikar tengah dilanda cobaan besar. Bahkan, Deddy Mizwar tak segan untuk memuji calon memantunya tersebut.