January 10, 2024

Totalitas Cut Mini dalam film

Cut Mini Theo, merupakan satu dari sedikit aktris yang berhasil mempertahankan karirnya di dunia perfilman Indonesia lebih dari 15 tahun. Cut Mini mengawali karirnya di dunia hiburan tanah air dengan menjadi model dari sebuah majalah dewasa. Setelah mendapat kesempatan untuk berakting di film Catatan Si Boy, Cut Mini malah ketagihan untuk terus bermain.

Hingga kini, sudah banyak judul film layar lebar, juga sinetron yang berhasil dibintangi oleh Ratu Film yang satu ini. Aktris yang kini genap berusia 42 ini dikenal totalitas dan maksimal dalam memerankan karakter yang dibintanginya. Dari menjadi ibu guru dalam Laskar Pelangi, hingga menjadi mami yang cerewet, semuanya mulus diperankan oleh istri dari Muhamad Safril Sarwono ini. Yuk, intip bagaimana totalitas Cut Mini dalam berakting untuk film yang dibintanginya.

1. Lewat film perdananya, Arisan, nama Cut Mini pun mulai diperhitungkan. Film yang tayang di tahun 2003 ini berhasil mengangkat Cut Mini ke puncak popularitas.

Cut Mini dalam Arisan
Cut Mini dalam Arisan

2. Dalam film Tri Mas Getir, Cut Mini berperan menjadi seorang biduan, dan beradu akting dengan Tora Sudiro, juga Indra Birowo.

Cut Mini dalam Tri Mas Getir
Cut Mini dalam Tri Mas Getir

3. Perannya sebagai Ibu Guru Muslimah dalam Laskar Pelangi turut membuat film ini sukses besar.

Cut Mini sebagai Ibu Muslimah di Laskar Pelangi
Cut Mini sebagai Ibu Muslimah di Laskar Pelangi

4. Dalam film Red Cobex, Cut Mini bersama dengan Sarah Sechan, Tika Panggabean, dan Indy Barends berperan sebagai seorang narapidana yang siap membela kebenaran.

Cut Mini dalam Red Cobex
Cut Mini dalam Red Cobex

5. Kesuksesan film Arisan, membuat film ini dibuat hingga sekuel kedua. Si cantik nan imut Meimei yang diperankan oleh Cut Mini ini tampak cantik dengan roknya.

Cut Mini dalam Arisan 3
Cut Mini dalam Arisan 2

6. Cut Mini rupanya juga bisa menjadi jahat. Dalam film VIVAJKT48, Cut Mini berperan sebagai antagonis dan judes abis dengan jambul tingginya.

Cut Mini dalam VIVAJKT48
Cut Mini dalam VIVAJKT48

7. Di film Me vs Mami, Cut Mini menjadi seorang ibu, sekaligus pemilik bisnis katering. Dalam film ini, bawelnya Cut Mini memang dahsyat!

Cut Mini dalam Me vs Mami
Cut Mini dalam Me vs Mami

8. Di film ini, Cut Mini berperan sebagai ibu Bisma, pemuda lemah yang berjuang untuk menjadi Juara. Keren!

Cut Mini dalam film Juara
Cut Mini dalam film Juara

9.  Meski di film Ini Kisah Tiga Dara, Cut Mini bukanlah pemeran utama, namun karakternya sangat menghibur dan akan ada yang kurang jika dihilangkan.

Cut Mini dalam Ini Kisah Tiga Dara
Cut Mini dalam Ini Kisah Tiga Dara

10. Athirah! Film terbaru Cut Mini ini bercerita tentang masa kecil Wakil Presiden kita, Jusuf Kalla. Athirah merupakan nama ibunda dari Jusuf Kalla.

Cut Mini dalam Athirah
Cut Mini dalam Athirah

Dalam setiap peran yang didapatkannya, Cut Mini terlihat total dan maksimal. Setuju kan kalau Cut Mini disebut Ratu Film Indonesia? Hayoo, film Cut Mini mana nih yang belum kamu tonton?..

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *