January 8, 2024

Kebahagiaan tengah dirasakan model sekaligus aktris Baby Margaretha. Setelah menantikan kehadiran anak dalam rumah tangganya bersama Christian Bradach, akhirnya Baby melahirkan anak pertamanya pada hari Senin, 23 Juli 2018.

Kabar bahagia ini pertama kali diketahui publik dari unggahan Baby dan suaminya yang memberitahukan pada dunia bahwa anak pertama mereka telah lahir. Bertempat di Rumah Sakit Graha Bunda, Bandung, proses melahirkan Baby cukup unik dan menegangkan. Berikut adalah rangkuman cerita proses melahirkan Baby Margaretha, yuk disimak!

1. Menahan sakit semalaman

Mulas palsu menjelang persalinan biasa dirasakan oleh para ibu yang akan melahirkan. Maka itulah, Baby rela menahan sakit semalaman walau ia sudah merasakan mulas sejak malam sebelum melahirkan karena ia pikir itu hanyalah kontraksi biasa. Tak disangka, pagi harinya Baby semakin merasakan sakit yang luar biasa. Baby kemudian memutuskan untuk ke rumah sakit karena ia berpikiran inilah saatnya sang bayi akan lahir.

2. Terjebak macet dalam perjalanan

Sensasi sakit yang dirasakan ibu hamil berbeda pada setiap orang. Bagi Baby, ia merasakan sakit yang amat hingga tak bisa menahan teriakan kesakitan di mobil dalam perjalanan menuju rumah sakit. Dalam perjalanan jauh tersebut, ia harus menghadapi kemacetan jalanan dan menahan rasa sakitnya lebih lama lagi. Baby pun hanya bisa berdoa untuk ia dan bayinya agar bisa selamat sampai tujuan.

3. Ketuban pecah dan melahirkan tanpa bantuan dokter

Beruntung, Baby berhasil menahan rasa sakit hingga tiba di rumah sakit, tapi tidak dengan bayinya. Seperti sudah tak sabar ingin melihat dunia, bayi dalam kandungan Baby terus menendang-nendang sampai air ketuban Baby pecah saat mencapai lobby rumah sakit. Dengan kondisi basah akibat air ketuban yang tiba-tiba pecah, perempuan kelahiran tahun 1984 ini dibawa ke ruang bersalin oleh para perawat. Uniknya, Baby melahirkan secara normal tanpa bantuan dokter disebabkan dokter yang belum sempat datang.

4. Putra tampan dengan nama unik

Sekitar pukul 10 pagi, Baby melahirkan anak pertamanya yang berjenis kelamin laki-laki. Anak yang diberi nama Sidney Gerhard Bradach ini lahir dengan berat badan 2,7 kg dan tinggi 44 cm. Tak seperti kebanyakan orangtua yang memberikan arti khusus dalam nama anak-anaknya, Baby dan suaminya memilih nama Sidney karena unik. Sedangkan Gerhard berasal dari nama keluarga sang suami, begitu pula dengan Bradach yang diambil dari nama orangtua suaminya.

5. Suami sampai menangis

Bagi Christian, Sidney juga merupakan anak pertamanya walau ia pernah menikah sebelumnya karena mantan istrinya tak memiliki anak bersama Christian. Tak heran jika selama mendampingi Baby, raut tegang memenuhi wajahnya. Setelah melihat proses melahirkan yang cukup mendebarkan itu, Christian tak bisa menahan air matanya begitu putra pertamanya lahir ke dunia.

Walau sempat merasakan sakit, bingung, tegang dan panik, akhirnya Baby melahirkan anak pertama mereka ya. Selamat untuk kelahiran putra pertama Baby Margaretha dan Christian Bradach, semoga baby Sidney kelak bisa menjadi anak yang berguna bagi Bangsa dan orang-orang di sekitarnya Ahmad Sahroni

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *