January 7, 2024

Tak semua aktris dan aktor bisa mendapatkan peran dalam film layar lebar. Hanya aktris dan aktor yang mau totalitas dalam peran lah yang akan terpilih. Beberapa aktor bahkan rela menghitamkan kulit atau belajar bagaimana menjadi orang gila. Sebut saja Vino Bastian yang terlihat sangat berbeda dalam film Madre yang berhasil disukseskannya.

Tak hanya aktor, aktris-aktris ternama pun juga membuktikan kesungguhan mereka dalam mendalami peran masing-masing. Bahkan aktris-aktris ini rela kehilangan kecantikannya di depan kamera demi totalitas peran yang didapatkannya. Yuk, lihat siapa saja aktris-aktris yang berani tampil jelek dalam perannya.

1. Menghitam dan Kusam

Siapa yang tak mengenal sosok pembangkit film Indonesia, Dian Sastrowardoyo? Lewat film Ada Apa Dengan Cinta, Dian Sastro membangkitkan film Indonesia yang sedang lesu. Untuk masalah akting, tak ada yang perlu diragukan dari Dian Sastro. Apalagi perannya sebagai Daya, wanita muda miskin yang hidup di perkampungan kumuh bersama ibunya, yang diperankan oleh Christine Hakim. Demi peran ini, Dian Sastro rela kulitnya menghitam dan tampak kusam, loh.

2. Relakan Mahkotanya

Untuk perempuan, rambut merupakan mahkota yang sangat dijaga. Namun, Dinda Hauw rela rambutnya dipangkas habis demi peran dalam film Surat Untuk Tuhan. Dalam film ini, Dinda memerankan Keke, gadis muda yang divonis mengidap penyakit yang sangat mematikan, yaitu kanker. Demi totalitas dalam peran ini, Dinda menggunduli kepalanya sendiri hingga terlihat benar-benar seperti gadis yang sekarat. Film ini sangat sukses hingga kemudian dibuat versi serialnya.

3. Berkeringat dan Menghitam

Di Balik 98 merupakan film berlatar reformasi Indonesia. Film yang bisa juga disebut sebagai film nasional ini merekrut banyak aktor dan aktris berbakat, di antaranya Boy William, Chelsea Islan, juga Donny Alamsyah. Dalam film arahan Lukman Sardi ini, Chelsea tak lagi terlihat cantik seperti biasa. Dengan latar belakang kerusuhan yang terjadi di Mei 1998, Chelsea terlihat hitam, kusam, juga berkeringat. Namun, lewat film ini pula, Chelsea Islan akhirnya termasuk dalam deretan aktris cantik yang diperhitungkan.

4. Tak Cantik, Malah Tampil Cupu

Nama Bunga Citra Lestari bukan merupakan nama baru di dunia perfilman tanah air. Sudah banyak film yang berhasil disukseskan lewat akting memukau dari istri Ashraf Sinclair ini. Lewat film Cinta Pertama, Bunga akhirnya berhasil memantapkan posisinya sebagai salah satu aktris papan atas yang dimiliki Indonesia. Tak selalu tampil cantik, Bunga juga pernah memerankan karakter perempuan cupu dalam film My Stupid Boss. Dengan rambut pendek bob dan penampilan jadul, Bunga jauh dari cantik. Tapi toh aktingnya tetap ciamik.

5. Tampak Menyeramkan demi Peran Setan

Rasanya tak banyak aktris yang rela tampak jelek di depan kamera. Tapi Asha Shara rupanya bukan salah satu di antaranya. Asha bahkan rela didandanin super seram saat harus memerankan hantu kuntilanak dalam film Terowongan Casablanca. Dalam memerankan peran ini, hantu tersebut bahkan menghilangkan seluruh kecantikan wanita berdarah Arab-Aceh dan menggantinya dengan wajah yang sangat menyeramkan. Karena berhasil memerankan karakter kuntilanak ini lah, Asha kemudian kerap mendapatkan peran hantu di film-film horor lainnya.

Well, totalitas memang dibutuhkan, tak hanya oleh aktris atau aktor dalam perannya, namun juga untuk semua profesi. Kalau tidak setengah-setengah, hasil maksimal lah yang akan didapatkan. Bagaimana, aktris favoritmu yang mana nih?..

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *