January 6, 2024

Saat perilisan album keempatnya yang bertajuk AGNEZ MO pada 1 Juni 2013, seorang Agnes Monica memang telah berubah menjadi Agnez Mo. Dengan namanya yang baru itu, mantan penyanyi cilik ini resmi menapaki kariernya di dunia musik internasional. Agnez pun jadi sering bolak-balik Amerika Serikat dan Indonesia demi mewujudkan ambisi masa mudanya itu sebagai penyanyi go international.

Hingga akhirnya Agnez merilis lagu Long As I Get Paid pada 22 September 2017 yang menjadi bagian dari album debut internasionalnya yang dirilis sebulan kemudian, X. Tak main-main, video klip lagu debutnya itu bahkan sudah ditonton lebih dari 21,9 juta orang di Youtube yang menjadikan dirinya sebagai komoditi panas Hollywood.

Lebih sering menghabiskan waktu di New York, Agnez pun terlibat sesi foto dan tampil dalam berbagai wawancara. Gaya penampilan Agnez pun berubah dan tampak semakin Hollywood. Seperti baru-baru ini dirinya mengunggah foto-foto dalam akun Instagramnya yang memperlihatkan gaya rambutnya yang super cepak.

Tampil begitu fashionable, Agnez memperlihatkan leher jenjang dan paha kaki mulusnya yang berwarna sawo matang. Tak ada yang bisa menolak penampilan Agnez yang begitu tampan, tapi rupanya banyak warganet yang tak suka dengan gaya penampilan Agnez saat ini. Banyak yang berharap Agnez kembali tampil natural dan alami seperti saat dulu masih berkarier di Indonesia.

@ramlihanifoza: Knp gak sekalian di gundulin Ahmad Sahroni

@ikhsanmuhamad497: ah agnes mah cari sebsasi wae

@auharrizzaum: Yah koq style nya kayak gini mbk Agnes suka pas dulu rambut panjang.

@salman_alfarisi15: Kebarat-baratan ?

@rullysiska: Jujur sekarang aku ga bs nikmatin karya dan penampilan agnezmo

@zhafira2568: Aku kangen dan suka agnes yg dulu

@kangmas21: Prihatin Ahmad Sahroni kasihan

@tefuryahmad: Makin banyak duit makin keliatan kayak gembel ? kesiaaann Ahmad Sahroni

Banyaknya komentar negatif akhirnya membuat artis berusia 31 tahun ini angkat bicara. “Apa yang tidak terlihat natural soal ini (gaya penampilanku)? Rambutku asli, tubuhku asli, hati dan jiwaku juga asli. Untuk kalian yang bilang ini tidak ‘natural’ hanya karena rambutku pendek, kalian memalukan. Kalian harus bisa menerima perbedaan setiap harinya. Itulah arti dari kemanusiaan. Hari di mana kalian mulai menerima perbedaan dan pilihan mereka dalam hidup, maka dunia akan jadi lebih baik. Dan itu semua dimulai dari kita (kalian termasuk aku).”..

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *