October 8, 2024
Kelly Clarkson (usmagazine)

Kelly Clarkson (usmagazine)

Wajah artis Hollywood tidak selamanya menawan dan berkilauan seperti apa yang Anda lihat di depan kamera. Ada kalanya mereka seperti ‘manusia biasa’ yang bisa kusam dan ingin menjalani no makeup day.

Meski seringkali wajah-wajah seperti ini jadi incaran para wartawan, namun banyak artis Hollywood yang cuek dan tetap menikmati me time mereka. Yah, namanya juga wajah asli dari lahir. Menambah makeup hanya untuk memberi nilai plus pada penampilan. Nah, berikut ini adalah wajah asli beberapa artis Hollywood yang drastis abiss ketika tanpa makeup (and they’re still happy though).

1. Iggy Azalea

Iggy Azalea selalu tampil seperti boneka Barbie. Dengan riasan super mulus dan angelic. Namun kalau sudah melepaskan semua itu dan jadi perempuan biasa, Anda akan bisa melihat wanita 24 tahun itu seperti kebanyakan gadis di Australia dengan wajah polos dan rambut blondenya.

Iggy Azalea (usmagazine)
Iggy Azalea (usmagazine)

Meski begitu, pelantun tembang Bounce ini memang memiliki wajah yang tetap segar dan mempesona tanpa makeup melekat di wajahnya. Apalagi ia termasuk salah satu wanita yang sering berdandan simple sehingga tidak masalahnya baginya menggunakan makeup atau tidak sama sekali.

2. Hillary Swank

Hillary Swank adalah salah satu artis Hollywod yang memiliki kontur wajah cukup keras dan mirip laki-laki. Namun inilah yang membuat wajahnya stunning di kamera. Kali ini, tanpa menggunakan makeup Hillary Swank memang terkesan sedikit ‘bengis’.

Hilary Swank (usmagazine)
Hilary Swank (usmagazine)

Hillary does need makeup, sehingga penampilannya bisa terlihat lebih segar dan feminin. Dan wanita ini memang ditakdirkan memiliki senyum yang lebar. Itu membuatnya makin cantik dalam setiap penampilan di layar kaca maupun pada bidikan kamera.

3. Mila Kunis

Selebritis bermata besar yang satu ini cukup drastis saat dia tidak menggunakan makeup. Meski sebenarnya Mila memiliki karakter wajah yang mirip dengan Emma Stone, namun tampaknya mata sayu Mila Kunis perlu sedikit sentuhan makeup agar membuatnya tampil lebih segar.

Mila Kunis (usmagazine)
Mila Kunis (usmagazine)

Mila Kunis yang bermain dalam film Friends With Benefit dengan Justin timberlake ini memang memiliki mata yang mempesona. Seringkali Mila Kunis menggunakan smokey eyes look untuk bisa membuat matanya lebih berbicara.

4. Mindy Kaling

Mindy Kaling adalah salah satu public figure dengan selera fashion yang keren. Wanita berkulit gelap ini selalu percaya diri dengan penampilannya dengan atau tanpa makeup. Meski kalau tidak menggunakan makeup, ia akan sedikit kelihatan berbeda dari Mindy yang biasanya.

Mindy Kaling (usmagazine)
Mindy Kaling (usmagazine)

Tapi tak mengapa, toh wanita yang satu ini punya pribadi dan charm yang kuat sehingga makeup tidak akan banyak mempengaruhinya. Mindy bisa menginspirasi Anda yang berkulit eksotis untuk selalu percaya diri dan tersenyum, karena di situlah daya tarik Anda.

5. Kelly Clarkson

Penyanyi jebolan American Idol ini memang menjadi salah satu perhatian belakangan ini. Hal ini karena Kelly sedang mengalami lonjakan berat badan yang cukup drastis. Bahkan di foto ini pun kita hampir tak mengenalinya andai Kelly tak menggunakan makeup.

Kelly Clarkson (usmagazine)
Kelly Clarkson (usmagazine)

Wajah Kelly tak hanya berbeda bila tidak menggunakan makeup. Kini ia pun berbeda secara penampilan karena sudah mengalami lonjakan berat badan. Meski begitu, Kelly mengaku bahwa dirinya tidak terpengaruh dengan hal itu.

Artis juga manusia, ada kalanya ingin menjadi diri sendiri tanpa makeup yang membebani. Petiklah inspirasi dari beberapa artis yang berani menjadi diri mereka sendiri tanpa takut dengan pendapat orang lain. Nobody’s perfect anyway.

..

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *