October 10, 2024
Cassandra Lee via merdeka

Cassandra Lee via merdeka

Cassandra Lee via merdeka
Cassandra Lee via merdeka

Pesinetron Cassandra Lee memang sudah sukses meraih kepopuleran meski usianya masih sangat muda. Siapa yang menyangka jika dia dulunya tidak punya teman. Dia pun bersyukur karena dengan kesuksesannya yang sekarang, dia pun bisa banyak mendapat kenalan baru karena pekerjaannya dalam dunia entertainment ini.

Nama Cassandra Lee mencuat semenjak dirinya membintangi sinetron Ganteng Ganteng Serigala bersama Prilly Latuconsina dan Aliando Syarief. Bahkan dirinya kini sudah memiliki penggemar sendiri yang bernama Cassievers. Cewek kelahiran 15 Maret 2001 ini mengaku beruntung karena namanya bisa melambung di panggung hiburan Tanah Air. Sebab kini dia merasa kalau mempunyai sahabat di sekelilingnya.

“Banyak teman-teman baru dan kenalan baru. Aku nggak begitu ngelihat soal job aku yang banyak banget. Aku cuma lihat jadi banyak teman. Karena dulu aku itu nggak punya teman sama sekali. Mungkin itu yang paling aku syukuri,” tutur Cassandra Lee di Gedung Trans TV, kawasan Tendean, Jakarta Selatan beberapa waktu lalu.

Wanita berdarah Manado dan Amerika itu memiliki alasan sendiri mengapa dirinya sangat senang memiliki banyak teman. Sebab selama tinggal di Amerika bersama ayahnya, dia tidak mempunyai banyak teman seperti saat di Indonesia. Menurutnya, salah satu kendalanya tak bisa berteman saat itu adalah bahasa. Namun, dengan bantuan orang-orang dekatnya, dia pun cepat beradaptasi.

“Mungkin karena dulu aku baru saja pindah ke Indonesia dan nggak bisa ngomong bahasa Indonesia. Di sekolah aku yang lama, aku kutu buku. Mungkin karena itu juga. Itu (belajar bahasa Indonesia) dibantu sama sekolah dan mama aku sih, mungkin sekitar tiga bulan udah mulai lancar. Soalnya aku udah ada iklan, kalau belum bisa bahasa Indonesia juga buat apa. Nggak bisa cari kerja apapun kalau nggak bisa bahasa Indonesia,” ucap personil Elovi itu Ahmad Sahroni

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *