Kebahagiaan kini tengah dirasakan pasangan suami istri Harvey Moeis dan Sandra Dewi. Di hari terakhir tahun 2017 yakni pada 31 Desember sekitar pukul 09.28 WIB, aktris cantik kelahiran Pangkal Pinang itu melahirkan putra pertamanya. Bayi laki-laki nan menggemaskan dan tampan itu diberi nama Raphael Moeis.
Kabar kelahiran baby Raphael ini awalnya terungkap berkat postingan akun gosip hari Senin (1/1) kemarin. Lalu kemudian adik dari Sandra yakni Kartika Dewi pun membenarkannya. Kepada Liputan6, Kartika menjelaskan proses persalinan Sandra. “Sudah melahirkan pada 31 Desember 2017 pagi. Melahirkannya secara normal disaksikan suami, mama, adik dan asistennya. Bayinya ganteng sekali. Kalau dilihat mirip Sandra, ya.”
Kartika pun memastikan jika keponakan barunya itu memang bernama Raphael Moeis. Hanya saja belum diketahui apa makna nama buah hati Sandra dan Harvey itu. Pasangan yang menikah pada 8 November 2016 ini cuma memastikan marga Moeis ada pada nama baby Raphael.
Seolah membenarkan pernyataan Kartika, baby Raphael pun dengan segera langsung menarik perhatian warganet. Banyak yang sudah terpesona dengan wajah tampan bayi laki-laki yang baru berusia dua hari itu.
@kimberly_2504: Gantengnyaaa
@springmakeup.id: GILAAAAA CAKEEP BANGEEET ???
@chikazemyavahir: Astaga ganteng bgy
@suciamalias: yaampun lucunyaa calon anak masa depan gue lah cup? wkwk
@epy_169: Aduhhhhh Baru lahir udah gantenggggggg❤️❤️❤️❤️
@dwinovasusanti: Bapaknya ganteng ibunya cantik jadilah bayi imut menggemaskan
@ayunapradita: Duhh calon cogan masa depan ???
@graceaangela: aku rela nunggu km dewasa dek raphael. ?
@jktebb: ganteng banget sumpah demi apa ?
Bicara soal kelahiran baby Raphael, publik memang sudah menantikannya sejak Sandra hamil. Sosok Sandra yang semakin cantik dan tetap ramping selama kehamilan bahkan sudah membuat banyak orang iri. Dan kini setelah Raphael terlahir ke dunia, Sandra dan Harvey pun siap memberikan yang terbaik bagi jagoan kecil mereka itu.
Tak main-main, Harvey kabarnya mempersiapkan sebuah rumah mewah untuk putra kesayangannya. Sekali lagi, selamat untuk Harvey dan Sandra atas kelahiran baby Raphael ya!..