September 19, 2024

Almarhumah Julia Perez dan Ruben Onsu dikenal sebagai sesama artis panggung hiburan yang dekat dan bersahabat. Kesamaan mereka sebagai sosok yang setiakawan dan dermawan membuat keduanya cocok bahkan hingga maut memisahkan.

Kepergian Jupe menyisakan kehilangan besar bagi Ruben Onsu. Bahkan suami Sarwendah itu masih sanggup mengurus tuntas pemakaman sang sahabat, kala dirinya harus merayakan ulang tahun putrinya dan sang istri juga tengah opname di rumah sakit.

Seiring berjalannya hari, Ruben Onsu pun masih belum bisa melepas kesedihannya ditinggal sang sahabat, meski sesungguhnya ayah Thalia itu sudah ikhlas. Ia pun sempat mengunggah kegundahannya melalui postingan Instagram berikut ini.

Ruben terlihat kangen Jupe yang biasanya memberi support di saat-saat berat. Namun kini sang sahabat telah berpulang. Berbagai cobaan dan kesibukan ini menguras energi dan perasaan Ruben Onsu dengan luar biasa. Sebagai istri, Wenda menyadari suaminya mulai tidak fit setelah beberapa waktu terakhir. Bayangkan saja beban seperti apa yang sedang ditanggung oleh Ruben, sementara kegiatan show masih harus berjalan seperti biasanya.

Sebagai istri, ia mengingatkan agar suaminya tersebut selalu ingat kondisi dan kesehatan. “Ya pasti kecapekan karena dia ada banyak acara, tidur kurang. Tapi selalu aku kasih vitamin, makanan yang sehat. Aku bilang harus jaga kesehatan walaupun kerja,” kata Sarwendah dilansir dari Kapanlagi.com.

Tak hanya itu, Wenda juga sepertinya menjawab kegundahan suami lewat postingan instagramnya yang penuh makna. “Apapun kondisimu, tersenyumlah,” seolah mensupport Ruben Onsu agar tidak sedih lagi.

Digempur kesibukan kerja dan ditinggal sahabat akhir-akhir ini, Ruben Onsu dan Sarwendah termasuk pasangan yang sangat punya ketahanan luar biasa. Ketika Wendah sempat tumbang akibat sakit, Ruben Onsu berusaha ada untuk istrinya. Kini saat tahu Ruben dalam kondisi yang sangat down dan berduka, Wendah memberikan support dan perhatian untuk suaminya itu.

Pasangan yang satu ini termasuk tidak pernah absen menjenguk Jupe semasa hidup. Kepergian pelantun Aku Rapopo itu jelas membuat keduanya kehilangan. Namun yang membuat salut adalah bagaimana pasangan ini mampu mendukung satu sama lain dalam keadaan berduka sepeerti saat ini. Semangat Wenda dan Ruben Onsu!..

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *