Kebahagiaan tengah dirasakan oleh aktris Raquel Katie Larkin. Karena ternyata perempuan keturunan Aceh dan Amerika itu baru saja melahirkan seorang bayi perempuan. Diberi nama Kaiala Roselsye Likumahwa, putri pertama Raquel dan Jerry Likumahwa itu datang ke dunia lewat proses persalinan normal pada hari Jumat (29/9) dini hari.
Tampak begitu bahagia, Raquel pun mengunggah berbagai foto-foto pertama si kecil Kaiala di akun Instagramnya. Aktris film DEAR NATHAN inipun juga berbagi cerita mengenai perjuangannya menjadi seorang ibu. Dari penuturan Raquel, dia rupanya sudah merasakan mulas di perutnya sejak Rabu (27/9) malam. Hingga akhirnya perempuan yang mengawali karier di ajang Miss Celebrity itupun berkunjung ke dokter pada hari Kamis (28/9) siang lantaran memang ada jadwal USG kandungannya yang sudah masuk ke pekan ke-39.
“Siang itu sama dokter diperiksa ternyata aku udah pembukaan dua mau ketiga tapi masih dibolehin pulang. Waktu itu masih santai saja, tapi akhirnya mutusin nggak pulang ke rumah karena lagi kosong. Ikut Jerry ke lokasi syuting jadi kalau ada apa-apa langsung cuss. Dan ternyata bener aja, jam tujuh malem mulai ngerasain kontraksi ringan belum sakit banget sampai jam 10 malem mulai sakit,” cerita Raquel.
Perempuan berusia 21 tahun itupun mulai merasakan sakit luar biasa tak tertahankan pada Kamis (28/9) pukul 23.30 malam. Sehingga setelah jadwal syuting Jerry berakhir di Cibubur, pasangan suami istri inipun langsung ke rumah sakit di Ciputat. Kondisi menjadi semakin menegangkan karena mereka rupanya sempat terjebak macet dua kali di tol dan baru sampai rumah sakit pada hari Jumat (29/9) jam 00.30 dini hari.
“Pas dicek sama petugas, ternyata sudah pembukaan enam dan kepala bayi udah crowning. Setengah jam kemudian dokternya datang dan akhirnya dibolehin ngeden. Itu bener-bener senangnya minta ampun. Nggak lama, bayinya lahir dengan normal pada pukul 01.37 pagi dengan berat 3,4 kilogram dan panjang 52 cm,” lanjut Raquel.
Lewat persalinan pertamanya ini, Raquel pun mengucapkan syukur lantaran proses sakit yang tidak terlalu lama. Namun di tengah kebahagiaannya, warganet ada yang mempertanyakan usia kehamilan Raquel. Karena Raquel dan Jerry baru saja menikah pada 13 Mei 2017. Dengan demikian, baby Kaiala ini telah lahir saat pernikahan orangtuanya baru menginjak empat bulan Ahmad Sahroni