September 17, 2024

Kebahagiaan kini tengah dirasakan pasangan suami istri Stefan William dan Celine Evangelista. Karena sejoli yang resmi menikah pada 10 November 2016 silam ini akhirnya dikaruniai anak pertama. Berjenis kelamin laki-laki, jagoan kecil Stefan ini terlahir pada hari Senin (9/10) malam kemarin.

“Kalau sudah melahirkan itu benar, tapi tunggu mereka bikin release. Karena saya baru semalam ke sana dan Celine masih di ruangan operasi. Terus sampai jam dua pagi belum keluar, saya pulang. Persalinannya malam-malam sih tanggal sembilan. Kondisi ibu dan bayi sehat semua, sekarang masih di rumah sakit,” ungkap Agung, manajer Stefan seperti dilansir KapanLagi.com.

Membenarkan pernyataan Agung, Stefan pun akhirnya mengungkapkan kabar bahagia itu di akun Instagramnya. Pria kelahiran California berusia 24 tahun inipun membagikan foto dirinya tengah mencium Celine yang menggendong sang buah hati.

“Terimakasih Tuhan. Tanggal 9 Oktober 2017 malam telah lahir dengan selamat, sehat dan sempurna. Putra pertama saya dan istri tercinta, Celine Evangelista. Adeknya Jemima dan Eleeya. Terimakasih untuk segala ucapan dan doanya buat semua temen-temen. Terimakasih ya Tuhan. Terimakasih juga istri aku yang cantik, ngeliat perjuangan kamu, kesabaran kamu, buat anak kita. Luar biasa sayang.”

Meskipun sudah memberikan informasi bahagia ini, baik Stefan dan Celine masih enggan memberitahu nama anak mereka. Bahkan foto wajah sang jagoan cilik pun sepertinya masih disimpan oleh mereka seolah ingin menikmati lebih lama secara pribadi. Meskipun ini adalah anak pertama Stefan, sejatinya ini adalah proses persalinan kedua bagi Celine.

Sebelum bersama Stefan, Celine pernah melangsungkan pernikahan dengan penyanyi jebolan Indonesian Idol, Dirly Sompie yang tidak tercatat secara hukum negara. Dari pernikahannya itu, Dirly dan Celine dikaruniai seorang puteri cantik bernama Eleeya Xaviera Sompie pada 1 September 2012. Sebelum memiliki Eleeya, mantan pasangan suami istri itu mengadopsi anak perempuan bernama Jemima Guri Clementine Sompie Ahmad Sahroni

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *