Tinggal beberapa hari lagi, putra penyanyi Andien dan sang suami tercinta, Irfan Wahyudi alias Ippe yakni Anaku Askara Biru bakal genap berusia setahun. Yap, bayi laki-laki menggemaskan yang akrab disapa Kawa itu terlahir pada 7 Januari 2017.
Kehadiran Kawa jelas membuat biduk rumah tangga Andien dan Ippe yang bermula sejak 27 April 2015 semakin berwarna. Andien memang sengaja rehat sejenak dari dunia entertainment setelah melahirkan Kawa dan tampak menikmati betul status barunya sebagai seorang ibu yang berusia 32 tahun.
Hampir setiap hari, Andien memberikan informasi mengenai tumbuh kembang Kawa. Kendati beberapa waktu lalu sempat berseteru dengan warganet terkait metode Andien dalam membesarkan Kawa, Andien rupanya tidak ambil pusing.
Dan baru-baru ini, aksi Kawa justru membuat banyak warganet takut. Semua bermula kala Andien mengunggah foto Kawa yang berpose di dinding kaca lewat fitus Instagram Story. Jika sekali lihat, aksi Kawa memang tanpa cacat dan begitu menggemaskan. Hanya saja keanehan mendadak muncul lantaran adanya bayangan tangan misterius yang mendadak muncul.
Penampakan bayangan tangan itupun sukses menakuti banyak orang karena tidak sesuai dengan pose Kawa. Andien pun membandingkannya dengan foto bayangan Ippe yang sesuai dengan posenya di balik dinding kaca itu. Tak butuh waktu lama, foto penampakan ini langsung menuai komentar beragam dari warganet.
@adelputri1234: Mksdnya ituuuu tangan yg di atas tangan siapa ? Sedngkan anaknya kan di luar kaca tangan di atas dr dalem.. Liat instastory nya mba andien deh guys
@sallen1809: Bisa jd lighting, angle, atau sejenisnya
@azkasusy: Seremm ya
@priska2427: Itu tangan kawa posisinya di bawah sedangkan bayangan posisinya diatas.. HmMMmmmmm
@inidheaaaaa: ?????seremmmm bgt
@lilimaharya: Gue liat ig storynya andien kok langsung merinding ??
Nah kalau sudah begini, apakah kamu juga termasuk yang merinding melihat foto Kawa kali ini?..