
Hari ini, 22 Desember telah disepakati bersama sebagai hari khusus untuk seorang Ibu yang telah mencurahkan cinta dan kasihnya dengan tulus dan penuh kesabaran. Sudah sewajarnya jika para anak yang telah dibesarkan oleh tangan halus dan lembut para Ibu selalu mengingat orang yang paling berjasa dalam hidupnya tersebut.
Namun, di saat orang berbondong-bondong mencurahkan kasih sayangnya untuk Ibu, Beberapa selebritis berikut ini justru pernah berseteru dan bertengkar dengan Ibunya sendiri karena berbagai alasan. Ingin tahu siapa saja mereka? Berikut informasi selengkapnya.
1. Marshanda
Marshanda bukan hanya sekali menabuh genderang perang dengan Ibunya sendiri. Ia beberapa kali berseteru dengan ibunya lantaran berbagai hal mulai dari perseteruan karena ibunya, Rianti Sofyan tidak setuju dengan hubungan Marsahnda dengan Ben Kasyafani higga berseteru lantaran Rianti memaksa Marshanda untuk dirawat di Rumah Sakit.
2. Aurel Hermansyah
Kekecewaan Aurel Hermansyah karena ia tidak bisa bertemu dengan ibunya. Bahkan disaat ia merayak ulang tahun yang ke 17, Krisdayanti sebagai ibu tak datang ke pesat yang diadakan khusus untuk anak perempuannya tersebut. Rasa kecewa yang semakin menumpuk dalam hati tidak bisa lagi dibendung oleh Aurel, ia pun akhirnya menuliskan semua curahan hatinya itu dalam status instagram.
3. Arumi Bachsin
Maria Lilian Pesch sebagi Ibu dari artis cantik Arumi Bachsin pernah dipertemukan dengan anaknya. Bukan untuk temu kangen melainkan untuk duduk bersama mencari penyelesaian dari masalah yang terjadi diantara Arumi dan Ibunya. Istri dari Emil Dardak tersebut pernah kabur dari rumah lantaran merasa dieksploitasi orangtuanya.
4. Julia Perez
Perseteruan dengan orang tua sendiri ternyata juga bisa terjadi pada seseorang yang tersandung restu Orang tua ketika berniat menjalin hubungan dengan seseorang. Seperti yang terjadi pada bintang film sekaligus penyanyi Julia Perez. Kisah cinta wanita yang akrab disapa Jupe tersebut tidak direstui oleh Ibunya karena pria yang jadi pilihan Jupe saat itu adalah seorang pemain sepak bola.
Itulah beberapa artis yang pernah berseteru dengan ibunya sendiri. Semoga di hari Ibu ini kita bisa mengambil pelajaran dari apa yang dialami para artis tersebut. Dan membuat kita semakin cinta terhadap orang tua yang yang telah membesarkan kita Ahmad Sahroni