January 9, 2024

Bang Ipul, Saipul Jamil

Berita Selebritis – Tidak akan pernah ada bayangan di kepala Saipul Jamil bahwa ia akan menghabiskan malam di dalam penjara. Mungkin tidak ada bayangan seperti itu di setiap orang. Tapi, semua harus mempertanggungjawabkan perbuatan yang sudah dilakukan, bukan? Ditambah lagi, usia Saipul Jamil sudah sangat cukup untuk mempertimbangkan keputusan dari setiap perbuatannya.

Kapolres Jakarta Utara Kombes Pol Daniel Bolly H Tifaona menyatakan bahwa ia tidak gila karena menahan orang kalau tidak ada bukti yang memberatkan orang tersebut. “Sampai hari ini ditahan kan alat bukti cukup. Gila aja kami menahan orang bukti enggak cukup. Ya apalagi beliau public figure. Bukti kami ya rahasia kami,” jelasnya.

Saipul Jamil
Saipul Jamil

Kapolres Daniel Bolly ini mengaku sudah menemui Saipul Jamil untuk memastikan keadaannya di dalam sel. Ia mengaku bahwa ia ingin mengecek bahwa Saipul Jamil tidak mendapat intimidasi, tekanan, atau ancaman-ancaman dari anggotanya dikarenakan sedang berhadapan dengan sorang public figure. Tapi, Saipul Jamil menegaskan bahwa tidak ada hal semacam itu.

“Saya ingin dengar langsung dari saudara Saipul Jamil, memastikan apakah mulai dari proses penangkapan sampai dengan penahanan ada tindakan anggota yang menyimpang. Dalam arti kekerasan, intimidasi atau tekanan-tekanan lain, dan dengan tegas yang bersangkutan menyatakan tidak ada,” jelas Kapolres Daniel Bolly kepada media.

Daniel Bolly juga sedikit memberi bocoran tentang kondisi Saipul Jamil selama empat hari di dalam tahanan. Daniel Bolly menyampaikan bahwa Saipul Jamil termasuk tenang dan rileks dalam menghadapi kasusnya. Dikatankannya bahwa Saipul Jamil tidak banyak mengeluhkan tahanan yang berisi 6 kriminal lainnya itu.

Saipul Jamil [via instagram]
Saipul Jamil [via instagram]
“Paling ini aja sih keluhannya, banyak nyamuk katanya. Ya, di hotel aja kalau mau enak, jangan di sel,” tutur salah satu petugas Polsek Kelapa gading, Jakarta Utara tersebut. Kapolres Daniel Bolly juga menegaskan, bahwa Saipul Jamil tidak akan mendapat perlakuan khusus. “Tidak akan ada perbedaan perlakuan terhadap SJ. Tidak istimewa,” jelasnya.

Kabarnya, pengacara Saipul Jamil berjanji akan membuat hukuman Saipul Jamil ditangguhkan. Pihak Saipul Jamil juga sedang mengusahakan jalan damai dan musyawarah. Wah, seperti apa kelanjutan kasus ini, ya? Apakah Saipul Jamil akan bisa dibebaskan? Bagaimana menurutmu?..

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *