January 9, 2024

Meisya [via instagram]

Kecintaan masyarakat Indonesia pada musik dangdut sepertinya semakin menggelora. Terbukti dengan diadakannya ajang Dangdut Academy. Meski disuguhi tayangan dangdut setiap hari, tapi para penonton seakan tak pernah bosan. Justru semakin penasaran dengan panasnya persaingan di antara para peserta.

Kemarin malam ajang D’Academy musim ketiga kembali menampilkan para finalisnya yang tergabung dalam grup dua. Di grup tersebut terdiri dari Hayati Sumedang, Ilham Polewali Mandar, dan Meisya Samarinda. Berdasarkan hasil poling sms dan keputusan juri, Meisya yang akhirnya harus tersenggol.

Grup 2 D'Academy 3 [via instagram]
Grup 2 D’Academy 3 [via instagram]
Berbeda dengan babak 28 besar, di babak 21 besar para peserta harus menyanyikan dua lagu andalan mereka. Penampilan dibuka oleh Hayati yang berasal dari Sumedang. Ia membawakan lagu berjudul “Mabuk Duit” milik Erie Suzan. Dan di lagu yang kedua ia membawakan lagu  “Sikecil” . Menurut Inul dan Hetty Koes Endang, masalah masih berada di tempo. Sedangkan menurut Saipul Jamil penampilan Hayati sudah aman.

Meisya [via instagram]
Meisya [via instagram]
Peserta kedua yang tampil adalah Ilham yang berasal dari Polewali Mandar. Ia sengaja memilih lagu berjudul “Tabir Kepalsuan” yang dipopulerkan oleh Rhoma Irama dan “Bekas Pacar”. Meski ada sedikit kritikan terutama dari Saipul Jamil. Namun menurut Inul Daratista, Ilham adalah penyanyi dengan paket komplit.

Meisya yang menjadi peserta terakhir tampil dengan membawakan lagu berjudul “Ya Mulai” dan “Ratapan Anak Tiri”. Meisya dikritik dalam hal pernafasan oleh Inul Daratista. Sedangkan menurut Rita Sugiarto, Meisya sudah bagus tapi masih ada yang perlu diperbaiki lagi. Sayang Meisya tidak bisa mengungguli Ilham dan Hayati, akhirnya ia harus tersenggol karena mendapat tiga lampu merah Ahmad Sahroni

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *