March 29, 2024
Jess Glynne via metrotvnews

Jess Glynne via metrotvnews

Penikmat musik mancanegara pastinya sudah tak asing lagi dengan suara khas Jess Glynne. Penyanyi yang sukses menempati posisi teratas di UK Single Chart berkat lagu Rather Be ini akan menyapa para penggemarnya di Jakarta selama dua hari sejak tanggal 9 Oktober 2015. Penyanyi asal Inggris ini datang ke Indonesia untuk mempromosikan album barunya “I Cry When I Laugh” yang telah rilis tanggal 21 Agustus 2015 dalam bentuk fisik dan digital.

Jess Glynne via metrotvnews
Jess Glynne via metrotvnews

Kemarin malam, Jess tampil pada Mega Konser Dunia Special Jess Glynne yang ditayangkan langsung di salah satu stasiun televisi. Sementara hari ini, Jess akan hadir di acara berjudul #HoldMyHandForHope di Central Park, Jakarta Barat. Dalam acara ini, sebanyak 2.000 orang lebih bersama-sama akan bergandengan tangan sebagai wujud aksi sosial peduli kanker.

Ini menjadi kali pertama Jess datang ke Indonesia. Wanita berusia 25 tahun itu menyatakan sangat senang berada di Indonesia. “Ini pertama kali aku ke Indonesia. Aku sangat senang berada di sini. Terima kasih telah mendukung aku. Aku sangat bersemangat tampil di sini. Semua orang juga terlihat bersemangat,” kata Jess Glynne di Central Park, Sabtu (10/10).

Hits Hold My Hand mendapat tanggapan positif di Indonesia dan sudah masuk chart. Selama tiga minggu, hits ini bahkan berada di posisi pertama dengan terjual lebih dari 350 ribu kopi dan berada di Top #1 UK Artist dan 5 Singles #1 di Inggris. Warner Music Indonesia dapatkan kesempatan luar biasa mendatangkan Jess Glynne bagi Indonesia.

Jess Glynne sendiri mengatakan bahwa album I Cry When I Laugh bertujuan menyampaikan harapan bagi para pendengarnya. Album tersebut berisi 13 lagu yang menceritakan relasi personal yang positif dan memotivasi para penggemarnya. Rencananya setelah tampil di Jakarta, penyanyi yang berkolaborasi dengan Clean Bandit ini akan bertolak ke Australia Ahmad Sahroni

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *