January 9, 2024

Sejak hubungan asmaranya dengan Raisa go public, Hamish Daud Wyllie menjadi sosok pria yang banyak diidolakan oleh wanita. Pria blasteran Australia-Madura ini mulai dikenal di dunia hiburan sejak kemunculannya sebagai presenter sebuah acara travelling di salah satu stasiun TV swasta. Sejak itu, ia mulai merambah ke bidang akting dan sempat membintangi beberapa film layar lebar seperti, Supernova: Ksatria, Putri, dan Bintang Jatuh, Rectoverso, Love Me, Love Me Not, dan Gangster.

Macho, easy going, dan berkepribadian menyenangkan adalah beberapa alasan yang membuat Hamish menjadi salah satu pria idaman para wanita. Selain tiga hal tersebut, kita punya 5 fakta lain tentang Hamish Daud yang pasti bikin kamu makin klepek-klepek.

1. Pebisnis sukses

Dikenal sebagai seorang aktor dan petualang, siapa sangka jika ternyata Hamish memiliki background seorang arsitek. Ia memiliki kantor arsitek yang berlokasi di Jogja dan Aceh. Namun sejak kesibukan di Jakarta makin padat, ia kemudian membuka kantor arsitek di Jakarta. Dalam satu tahun, Hamish bisa menangani 12 rumah, villa, atau resort. Kamu bisa melihat hasil karya arsitektur Hamish di alunalun.id

2. Humble, Nggak malu makan di warteg

Ganteng, macho, demen bertualang, ini aja udah bikin wanita jadi melting. Apalagi kalau ditambah humble, sikap humble Hamish ditunjukkan lewat kebiasaan sehari-hari yang relatif sederhana. Ia gemar makan di warteg demi menjaga kestabilan keuangan, makanan favoritnya kalau di warteg adalah sambal petai.

3. Tidak lupa beribadah disela-sela kesibukan

Meskipun memiliki jiwa petualang yang kental, sibuk traveling keliling Indonesia, Hamish masih menyisihkan waktunya untuk menjalankan ibadah umroh ke tanah suci. Ia merasa bersyukur dan gembira saat akan melaksanakan ibadah umroh, seperti yang ada dalam postingan instgramnya beberapa waktu yang lalu.

4. Totalitas dalam pekerjaan

Hamish memang terkenal sebagai host dalam acara My Trip My Adventure, tapi ternyata dulu ia juga pernah membintangi sebuah film Indie garapan Happy Salma yang mengantarkannya menuju dunia perfilman. Sejak itu ia memulai berperan dalam beberapa film layar lebar seperti Love Me, Love Me Not, Rectoverso, Kestria, Putri dan Bintang Jatuh, Gangster, dan Spy in Love.

5. Aktif melakukan kegiatan sosial

Meskipun kesibukannya di dunia hiburan padat, Hamish masih menyempatkan diri untuk aktif dalam kegiatan sosial. Ia menggagas sebuah kegiatan sosial yang bernama Sea Soldier. Kegiatan sosial ini bertujuan untuk melindungi laut. Hamish ingin mengajak kita semua untuk peduli terhadap laut.

6. Berjiwa petualang

Mungkin ini salah satu alasan kenapa Raisa jatuh hati dengan Hamish. Hamish gemar sekali bertualang menjelajah alam, nggak takut kulitnya gosong terbakar matahari. Raja Ampat adalah laut yang jadi favorit Hamish, selain itu ia juga gemar mendaki gunung.

Mungkin 6 hal inilah yang bikin Raisa jatuh hati dengan Hamish. Semenjak jalan bareng babang Hamish, Raisa juga terlihat lebih bahagia. Gimana wanita-wanita di luar sana nggak ngiri coba ama Raisa?..

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *