January 5, 2024

Miris melihat anak muda masa kini. Banyak dari mereka yang terjatuh pada lubang hitam dan hidup dalam lingkungan ‘kotor’. Lihat saja potret mereka yang terjeremus dan kecanduan narkoba. Belum lagi yang melakukan seks bebas hingga hamil di luar nikah. Makin miris, ada pula dari mereka yang memilih untuk aborsi atau menggugurkan janin di dalam kandungannya. Yap, mereka belum tahu bagaimana sengsaranya hidup tanpa seorang bayi di dalam keluarga kecil yang dibangunnya. Seperti pasangan Arkell Graves dan istinya, Dana Griffin-Graves. Pasangan suami istri ini harus menjalani kehidupan yang menyedihkan selama 17 tahun tanpa seorang anak.

Arkell dan Giriffin
Arkell dan Giriffin [image source]

Kendati banyak sekali langkah yang ditempuh, Griffin pun sama sekali tak berhasil hamil hingga melakukan persalinan. Menurut penuturan pasangan suami istri ini, mereka sudah beberapa kali gagal untuk merencanakan kehamilan. Yap, Griffin sempat 4 kali mengalami keguguran bahkan pernah melahirkan namun bayi mereka tak bertahan lama. Pasrah dengan kenyataan yang terjadi, Arkell dan Giriffin pun menyerah untuk menjadi orang tua seutuhnya. “Kami sudah merencanakan segalanya. Namun, semuanya tidak berhasil, jadi kami sepertinya sudah menyerah,” Papar Griffin. Namun, takdir berkata lain. 17 setelah pesta pernikahan Arkell dan Griffin, keduanya akhirnya bahagia luar biasa. Yap, disangka berat badan yang tak turun, perut besar Griffin ternyata berisi janin sehat yang selama ini mereka tunggu-tunggu.

Bayi Ajaib Yang Lucu dan Menggemaskna
Bayi Ajaib Yang Lucu dan Menggemaskan [image source]

Setelah 9 bulan menunggu, Griffin pun akhirnya melahirkan bayi yang ia idam-idamkan. Kedua pasangan yang tinggal di negara bagian Virginia, Amerika Serikat ini terlihat sangat bahagia dan menggunggah video dan juga foto lucu sang bayi di internet. Unggahan tersebut ramai diputar oleh banyak orang. Bahkan tak sedikit dari netizen yang ikut berbahagia mendengar kelahiran bayi Arkell dan Griffin. Sayang, kondisi bayi mungil Griffin masih belum stabil. Bayi mungil ini harus melewati beberapa operasi untuk menyempurnakan kinerja organ di dalam tubuhnya. Well, pasutri ini saja harus menanti 17 tahun lamanya untuk memiliki bayi. Namun, banyak di sekitar kita yang masih saja menggugurkan janin bahkan membuang bayinya di sungai. Ya kan? Bagaimana pendapatmu?

..

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *