January 7, 2024

Sempat begitu dikenal dengan peran antagonisnya, kini sosok Kiki Amalia seolah tergeser di dunia entertainment. Terakhir kali main film TRAGEDI PENERBANGAN 574 (2012) dan sinetron Oh Ternyata sebagai salah satu pemerannya di 2014 silam, nama Kiki seolah menghilang.

Namun di awal Mei ini, mantan kekasih Hengky Kurniawan itu membawa kabar duka yang sangat mengejutkan. Ayah kandung Kiki, Andi Jimmy Mapaile meninggal dunia pada hari Selasa (1/5) kemarin di RSPAD Gatot Subroto, Jakarta Pusat pukul 16.45 WIB. Mendiang Andi meninggal dunia pada usia 66 tahun karena penyakit kanker stadium empat yang sudah diderita selama 2,5 tahun.

Kiki mengabarkan cerita duka itu melalui fitur Instastory di akun Instagram pribadinya. Dia juga mengungkapkan doa mendalam untuk arwah sang ayah yang ternyata berprofesi sebagai dokter gigi itu.

Kiki mengungkapkan kalau kanker sang ayah sudah menjalar hingga ke organ ginjal, tulang, paru-paru dan hati. Dalam wawancaranya dengan Liputan6, Kiki terlihat begitu sedih. Meskipun begitu dia ikhlas atas kepergian ayahnya yang memang kondisi kesehatannya terus memburuk.

BACA JUGA: Meski Jadi DJ, 5 Artis Wanita Ini Pantang Pakai Baju Seksi

“Saya pegang tangannya waktu papa kritis, ‘Pa, kalau papa memang mau pergi, saya ikhlas. Keluarga ikhlas. Saya enggak mau lihat papa sakit lagi’. Papa terus pegang tangan saya dan keluar air mata, lalu tangan papa dilepas. Di situlah terakhir aku komunikasi sama papa. Papa orangnya sangat tidak bisa dilupain. Tahan dengan penyakitnya biarpun sudah galak banget soalnya tumornya ganas.”

Dijumpai di TPU Menteng Pulo hari Rabu (2/5), Kiki pun sempat memeluk ayah tercintanya untuk terakhir kalinya. Diapun menceritakan kalau langsung menuju IGD rumah sakit hari Sabtu (28/4) kemarin, usai dari Bali saat diberi kabar kondisi kesehatan sang ayah yang makin memburuk.

BACA JUGA: Lama Tak Muncul di Layar Kaca, Perubahan Kiki Amalia Makin Cetar!

Perempuan berusia 36 tahun itu juga mengungkapkan keinginan terakhir mendiang ayahnya yang ternyata ingin dirinya menikah lagi dengan pria bertanggung jawab. Seperti yang diketahui, Kiki saat ini memang tengah menyandang status janda setelah rumah tangganya dengan mantan kiper timnas Indonesia, Markus Horison, kandas.

Kiki dan pria yang mengubah namanya menjadi Markus Haris Maulana itu menikah pada 27 November 2010. Namun sayang, pernikahan itu hanya bertahan selama kurang dari tiga tahun karena kemudian mereka berdua bercerai. Usai cerai dari Markus, Kiki tampaknya masih menikmati kesendirian hingga lima tahun lamanya Ahmad Sahroni

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *