April 19, 2024

Menjadi artis, tak selalu memiliki hidup yang enak dan mulus-mulus saja. Banyak tekanan dan kehilangan privasi bisa menguras emosi dan psikologis seorang artis. Atau, gaya hidup yang super sibuk juga bisa mengancam kesehatan akibat kelelahan tak terkira.

Tapi mau bagaimana lagi, roda kehidupan harus terus berjalan. Ada beberapa artis kita yang sempat mengalami dekatnya hidup mereka dengan kematian. Bukan cuma musibah atau cobaan, kebanyakan pengalaman itu menjadi titik balik yang begitu mendalam bagi mereka. Siapa saja? Simak ulasannya dan semoga membuat kita lebih menghargai setiap nafas yang masih diberikan-Nya.

1. Pengakuan Mengejutkan Yulia Rachman yang Sempat Berniat Mengakhiri Hidup

Kata orang, pengkhianatan paling menyakitkan sering datang justru dari orang yang dekat dan kita sayangi. Karena semakin dekat kita dengan seseorang, pengkhianatan itu seolahterasa  menusuk lebih dalam. Itulah yang sempat dialami Yulia Rachman saat bahtera pernikahannya dengan Damian terguncang. Setelah sempat berdalih sakit pasca pemberitaannya masuk rumah sakit tersebar di media, akhirnya Yulia mengakui bahwa dirinya pernah berniat bunuh diri.

Terlampau sedih sampai Yulia Rachman ingin bunuh diri.
Terlampau sedih sampai Yulia Rachman ingin bunuh diri.

Saya lupa persisnya seperti apa. Yang pasti saya menyakiti diri sendiri dengan mengambil (kaca) itu lalu (menggoreskan) itu ke tangan saya. Saya nggak tahu lagi dan saya tersadar sudah di ICU,” ujarnya seperti dilansir dari Detik. “Saya berpikir saat itu mungkin kalau saya sampai nggak ada dia gimana. Kebodohan saya saat itu saya pikir mungkin itu,” aku Yulia yang akhirnya memutuskan untuk berhijrah dengan menutup aurat dan lebih banyak melakukan kegiatan spiritual.

Ya, diakui Yulia Rachman, saat itu ia merasa stres pasca bercerai. Namun cobaan tak datang tanpa tambahan kekuatan, hidup mempertemukannya dengan Alzipco Hefzi yang kini menggenggam tangan Yulia, dalam rumah tangga yang lebih dekat dengan Tuhannya.

2. Saat Roger Danuarta Terjerumus Jaring Narkoba

Kita nggak pernah tahu apa yang sedang dihadapi seseorang. Kelihatannya sukses, kaya dan terkenal, tapi justru mungkin ia tengah menghadapi persimpangan paling pelik dalam kehidupannya. Andai Roger Danuarta tak ditemukan saat sedang overdosis di dalam mobil, mungkin kita tak akan pernah melihat wajah gantengnya lagi di televisi. Ya, kala itu bintang ganteng Siapa Takut Jatuh Cinta? ini ditemukan tak sadarkan diri dengan jarum suntik masih menancap di tangannya.

Terjerumus Narkoba, ROger Danuarta kejutkan fans dan keluarganya
Terjerumus Narkoba, Roger Danuarta kejutkan fans dan keluarganya

Meski momen itu membuatnya harus berurusan dengan polisi, tapi proses-proses setelahnya menjadikan Roger Danuarta lebih optimis dan dekat dengan keluarga. Karena nampaknya banyak yang tak tahu beban berat apa yang sedang dipendam oleh salah satu pemain Tujuh Manusia Harimau dan Anak Jalanan tersebut. Keluarga Roger mengaku tidak malu, karena hal inipun membuat mereka makin perhatian dengan sang aktor. Dan Roger sendiri kini kembali aktif ke dunia seni peran yang membesarkan namanya.

3. Kecelakaan Maut yang Memberi Pelajaran Besar Pada Dul

Kecelakaan maut di Jagorawi yang menyebabkan beberapa orang tewas, melibatkan Dul yang juga menjadi korban dari peristiwa naas tersebut. Anak bungsu Maia dan Dhani itu mengalami luka yang cukup serius, membuat mantan pasangan musisi tersebut tak bisa memungkiri kecemasan mereka akan kondisi sang anak. Kesedihan paling jelas terlihat pada raut wajah Bunda Maia selama beberapa hari, hingga tak pernah tidur atau melepaskan tangan anaknya.

Kecelakaan maut Dul, hampir merenggut nyawanya.
Kecelakaan maut Dul, hampir merenggut nyawanya.

Kejadian itu mau tidak mau memukul psikologis Dul yang masih di bawah umur, karena harus mempertanggungjawabkan perbuatannya (apalagi sampai memakan korban jiwa). Namun di sisi lain, hal itu sempat membuat Dhani dan Maia bahu membahu mengatasi masalah yang ditimpa Dul. Selain itu, juga menunjukkan betapa sang pentolan Duo Ratu begitu besar cintanya pada sang anak. Meski tak mengembalikan hubungan ayah dan ibunya, namun memberikan pelajaran besar dalam hidup seorang Abdul Qadir Jaelany.

4. Meski Hampir Mati, Saipul Jamil Rela Bila Harus Menggantikan Istrinya

Satu peristiwa yang tak akan dilupakan Saipul Jamil adalah bagaimana ia kehilangan sang istri, Virginia Anggraeni dalam kecelakaan di tol Cipularang yang terkenal maut. Wanita anggun dan cantik itu memang sangat setia dan mencintai Saipul Jamil sepenuh hati, tapi usianya tidak panjang dan meninggal dalam kecelakaan tragis. Mantan suami Dewi Persik ini juga berada di mobil yang sama saat kejadian.

Selamat dari maut, tapi kehilangan istri tercinta.
Selamat dari maut, tapi kehilangan istri tercinta.

Masih kental di ingatan bagaimana Saipul tak henti-hentinya menangisi Virginia, mengatakan andai dia bisa menggantikan sang istri. Meski ia selamat dari maut, namun cobaan masih bertubi-tubi menghadang, karena ia harus berurusan dengan polisi. Hingga kini, Saipul Jamil boleh dibilang masih diterpa banyak cobaan. Kita doakan saja semoga sang biduan dangdut segera diberi pencerahan hidup.

5. Mukjizat Kesembuhan Epi Kusnandar

Tidak terbayangkan rasanya divonis hidup kita tinggal 4 bulan lagi. Karena prediksi medis itu bisa lebih cepat atau lebih lambat. Epi Kusnandar sempat mengidap tumor otak yang rasa-rasanya akan mengakhiri karir sekaligus semangat hidupnya. Epi mungkin bukan aktor kelas 1, tapi namanya sangat diperhitungkan dalam dunia seni peran. Kabar itu tentunya cukup mengguncang rekan sesama artis.

Epy Kusnandar sempat divobis hidupnya tinggal 4 bulan.
Epy Kusnandar sempat divobis hidupnya tinggal 4 bulan.

Namun takdir baik masih berpihak kepada aktor yang sering memerankan karakter Sunda itu. Mukjizat mengembalikan kesehatannya yang berangsur-angsur pulih. Kabarnya kesehatan itu akibat ia berobat alternatif pada Jeng Ana yang merupakan pakar pengobatan Herbal. Meski demikian, sang terapis tetap mengatakan bahwa kesembuhan itu murni karena pertolongan tangan Tuhan.

Kaya, miskin, terkenal, orang biasa, pada dasarnya kita semua adalah sesama manusia yang menjalani kehidupan. Kisah-kisah di atas menunjukkan bahwa siapapun kita, pada akhirnya sebagian besar hidup adalah menjalani ujian dan berserah diri pada Yang Kuasa. Inilah sisi manusiawi dari kehidupan para artis yang glamor dan penuh kesenangan. Semoga menginspirasi kita agar selalu ingat pada Sang Pencipta Ahmad Sahroni

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *