January 7, 2024

Nama Bella Shofie menjadi buah bibir masyarakat tatkala ia memperkenalkan diri sebagai kekasih dari Adjie Pangestu. Dan benar saja, semenjak kemunculannya, wanita cantik inipun kerap hadir menghiasi laya kaca dengan segudang sensasi yang ia perbuat. Tak berhenti di situ, Bella pun memberanikan diri untuk menjajal dunia perfilman dengan menjadi salah satu pemain dalam film Rumah Pondok Indah Angker.

Tapi jangan keburu mengambil penilaian negatif dulu ya terhadapnya. Pasalnya, kini Bella Shofie kembali hadir dalam ranah media berita dengan sebuah prestasi yang telah ia toreh loh. Yap, menjajal dunia fashion, mantan istri dari pengusaha bernama Suryono ini telah menelorkan beberapa karya miliknya loh. Wah, seperti apa sih desain baju yang digarap langsung oleh wanita berdarah Medan ini?

1. Dress cantik, dengan sarung tangan menambah kesan elegan

Menggelar Fashion dan Food festival, Bella telah resmi meluncurkan beberapa karyanya yang berupa gaun batik cantik loh.

2. Apapun bentuk pakaiannya, bahan dasar utama adalah batik

Mengusung tema batik, Bella ingin mengabadikan serta menyajikan cultural heritage Yogyakarta kepada para penikmat fashion.

3. Batik, budaya jawa yang patut dilestarikan

Walau berjiwa muda, Bella tetap menjadikan batik sebagai tema utama pada gaya baju yang terlihat sangat modern ini loh!

4. Penampilan kece dengan motif batik, so elegan!

Karya-karya Bella berhasil membuat dirinya dilirik publik dan dinobatkan sebagai salah satu desainer Indonesia berbakat.

5. Long dress, mahakarya Bella yang menggunakan motif batik tradisional

Bella tetap meyakini, bahwa modern dan tradisional bisa menjadi satu perpaduan yang apik tanpa mengurangi nilai dari masing-masing hal tersebut.

6. Dress cantik, dengan balutan Blazzer batik

Asal tahu saja, bahwa semua proses pembuatan batik ini di design oleh Bella dengan menggunakan canting cap loh. Bukan mesin!

7. Batik adalah harapan dengan segudang cerita di baliknya

Bella meyakini bahwa setiap karya yang ia ciptakan dengan menggunakan tema batik, merupakan simbol harapan dari dirinya untuk tetap bisa eksis di dunia fashion dan desain.

8. Dress cantik batik, dengan nuansa warna gold dan abu-abu

Duh, siapa sih yang tidak tampil cantik dengan mengenakan karya Bella yang satu ini? Sooo perfect!

9. Menggelar acara di hari Kartini, Bella memiliki semangat wanita tangguh

Mengagumi sosok Kartini, bagi Bella, setiap wanita yang berjuang akan sesuatu adalah cerminan dari sifat Kartini itu sendiri.

10. Outfit kece, mengusung tema old yang bisa dipakai di jaman now

Tak heran, jika postingan Bella akan segudang karya positifnya ini lantas menarik minat media serta perhatian publik sebagai bentuk apresiasi dari karya Bella. Wah, congrats yah Bel!

Karya-karya menakjubkan di atas membuktikan bahwa tak hanya sensasi saja yang dapat menghiasi kehidupan Bella, namun juga prestasi. Hal ini agaknya membuat netizen tak lagi memandang Bella sebelah mata. Justru tak sedikit dari mereka yang memuji hasil karya Bella itu loh. Nah, dari 10 foto di atas, mana nih karya Bella yang paling kamu suka?..

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *